Mendidik Anak 3 Tahun Dengan Mainan Edukasi yang Tepat

Seribu hari pertama kehidupan anak di dunia atau biasa disebut golden age merupakan masa paling penting untuk pertumbuhan serta perkembangan anak. Banyak hal yang perlu diperhatikan, mulai dari kecukupan nutrisinya, waktu tidurnya, hingga sejauh mana perkembangan motorik yang sudah dicapai oleh si kecil.

Meskipun di masa ini anak harus lebih banyak bermain, tidak ada salahnya untuk memilih mainan edukasi sebagai sarana bermain sekaligus belajar untuk anak. Sebagai orang tua, tentunya Anda menginginkan yang terbaik untuk Anak, bukan?

Kali ini, kami akan memberikan beberapa rekomendasi mainan edukasi yang ada di IKEA. Namun sebelum itu, ada baiknya untuk mengetahui manfaat dari mainan edukasi untuk anak. Yuk disimak!

Manfaat mainan edukasi dalam perkembangan anak 3 tahun

Banyaknya ragam jenis mainan edukasi, berbeda pula manfaat yang bisa didapatkan oleh Anak. Karena masing-masing mainan edukasi memiliki manfaat yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Yuk cari tahu manfaat dari berbagai macam mainan edukasi.
 
  • Pengembangan keterampilan motorik kasar
    Mainan edukasi sering melibatkan gerakan fisik seperti menggerakkan blok bangunan besar atau bermain di luar ruangan. Ini membantu meningkatkan keterampilan motorik kasar anak, membantu mereka mengembangkan koordinasi dan kekuatan fisik.
     
  • Pengembangan keterampilan motorik halus
    Mainan yang melibatkan tindakan seperti memasukkan benda ke dalam lubang, menyusun puzzle, atau menggambar dengan crayon membantu meningkatkan keterampilan motorik halus anak-anak. Ini sangat penting untuk membantu mereka mengendalikan gerakan jari dan tangan, yang merupakan keterampilan dasar untuk menulis dan aktivitas sehari-hari lainnya.
     
  • Peningkatan kemampuan kognitif
    Mainan edukasi dapat membantu membangun kemampuan kognitif anak, termasuk memahami bentuk, warna, ukuran, dan konsep dasar matematika. Puzzle, mainan bangunan, dan permainan papan dapat membantu memperkenalkan konsep-konsep ini secara menyenangkan dan interaktif.
     
  • Pembelajaran bahasa dan komunikasi
    Mainan yang melibatkan cerita, boneka, atau permainan peran memungkinkan anak-anak untuk mengembangkan kemampuan berbicara dan berkomunikasi. Mereka dapat belajar nama-nama benda, mengembangkan kosakata, dan mempraktikkan keterampilan berbicara dengan bermain permainan ini.
     
  • Stimulasi kreativitas dan imajinasi
    Mainan seperti kertas dan crayon, mainan berimajinasi, dan kostum dapat mengembangkan kreativitas dan imajinasi anak-anak. Ini adalah waktu yang baik untuk mengajak mereka bermimpi, menciptakan cerita, dan menggambar dunia imajiner mereka sendiri.
     
  • Peningkatan kemampuan sosial
    Mainan yang melibatkan permainan kelompok membantu anak-anak memahami konsep kerjasama, berbagi, dan berinteraksi dengan teman sebayanya. Anak akan belajar mengatasi konflik, mengembangkan empati, dan memahami perasaan orang lain melalui interaksi sosial ini.
     
  • Pengembangan keterampilan kemandirian
    Mainan edukasi dapat membantu anak-anak mengembangkan keterampilan kemandirian dan disiplin seperti mengenakan baju, merapikan mainan mereka, atau merawat boneka. Ini penting untuk membantu mereka menjadi lebih mandiri seiring bertambahnya usia.
     
  • Peningkatan konsentrasi dan kesabaran
    Beberapa mainan edukasi, terutama teka-teki dan permainan papan, memerlukan konsentrasi dan kesabaran untuk menyelesaikannya. Ini membantu anak-anak belajar fokus dan melatih kesabaran mereka.
     
  • Pengenalan konsep sosial dan budaya
    Mainan yang mencerminkan berbagai budaya dan tradisi membantu anak-anak memahami dan menghargai keragaman dalam masyarakat. Ini membantu membangun pemahaman awal mereka tentang dunia yang lebih luas di sekitar mereka.
     
  • Mengurangi stres dan menghibur
    Mainan edukasi juga dapat berperan sebagai bentuk hiburan yang menyenangkan dan meredakan stres. Mereka memberi anak-anak peluang untuk bersantai, bersenang-senang, dan belajar sambil bermain.

Pilihan mainan edukasi terbaik untuk anak prasekolah dari IKEA

1. Mainan balok UPPSTÅ
Dengan bentuk rumah dengan bagian atap yang memiliki lubang berbagai bentuk, mainan ini bisa menjadi latihan yang menyenangkan dan membantu anak Anda mengenali berbagai ragam bentuk. Mainan ini membantu mengembangkan keterampilan motorik halus dan koordinasi tangan dan mata sikecil.
2. Crayon lilin MÅLA
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, menggambar dan mewarnai menggunakan crayon dapat membantu meningkatkan keterampilan motorik halus yang menjadi keterampilan dasar untuk menulis serta melakukan aktivitas sehari-hari. Crayon lilin yang satu ini bebas dari bahan berbahaya sehingga aman untuk digunakan anak dibawah umur 3 tahun.
3. Set lego® BYGGLEK
Lego merupakan salah satu mainan edukasi dengan banyak manfaat. Koleksi set BYGGLEK ini memiliki 201-unit brick dalam berbagai warna, bentuk, dan ukuran. Dengan banyaknya pilihan, anak Anda bisa berkreasi untuk membuat apapun sesuai dengan imajinasi tanpa batas.
4. Mainan dapur kayu DUKTIG
Mainan dapur set yang terbuat dari kayu ini juga salah satu mainan edukasi yang memiliki banyak manfaat untuk anak. Selain bisa mengasah imajinasi untuk bermain peran, anak juga akan belajar mengenai nama-nama peralatan dapur serta fungsinya. Karena mainan dapur kayu DUKTIG ini berwarna netral, tentunya bisa dimainkan oleh anak perempuan maupun anak laki-laki.
5. Kartu huruf dan angka UNDERHÅLLA
Mainan edukasi yang satu ini sangat ringkas dan dapat dibawa kemanapun bersama si kecil. Berisi 64 kartu dengan angka, simbol, dan huruf kecil dan besar, mainan kartu ini cocok untuk anak usia 3 tahun untuk mulai mengenali berbagai huruf dan angka, serta cocok juga untuk anak usia lebih tua (4-5 tahun) agar mereka lebih mudah untuk belajar mengeja dan berhitung.
Sedikit tips untuk para orang tua, pastikan untuk membeli mainan edukasi sesuai dengan usia anak. Karena banyaknya jenis dan ragam, tidak semua mainan edukasi bisa cocok dengan anak usia 3 tahun. Atau, Anda bisa memilih mainan edukasi sesuai dengan perkembangan yang sudah dicapai oleh anak.

Nah itu dia manfaat serta beberapa rekomendasi mainan edukasi untuk anak usia 3 tahun. Ayo temukan berbagai mainan edukasi lainnya di IKEA yang baik untuk anak Anda. Klik di sini!
 
Dibuat oleh
Penulis: Retno Andriani

Kembali ke atas
cross