Buka puasa adalah momen yang selalu dinanti setelah seharian menahan lapar dan dahaga dengan berbagai macam menu makanan. Mulai dari hidangan pembuka atau takjil, hidangan utama hingga hidangan penutup atau pencuci mulut.
Agar menu berbuka puasa Anda lebih praktis dan tetap mengenyangkan, berikut beberapa rekomendasi menu bukber yang bisa Anda coba!
Menu ini juga cocok untuk berbuka puasa dengan keluarga atau teman di Ramadan 2025. Berikut ini informasi lengkapnya:
Pilihan menu buka puasa yang praktis dan mengenyangkan
Beberapa rekomendasi pilihan menu buka puasa yang praktis dan mengenyangkan yang bisa Anda coba yaitu:
1. Ayam goreng dengan bumbu rempah yang kaya rasa
Ayam goreng memang selalu jadi pilihan favorit! Dengan tambahan bumbu rempah seperti kunyit, ketumbar, dan bawang putih, ayam goreng jadi lebih gurih dan menggugah selera.
Cocok untuk menu bukber tanpa ribet dan mengandung protein yang baik untuk tubuh. Agar lebih sehat, Anda bisa menggunakan teknik memanggang atau air fryer agar mengurangi kadar minyak tanpa menghilangkan kelezatan ayam goreng.
2. Nasi berbumbu yang cocok untuk santapan berbuka puasa
Nasi putih biasa memang nikmat, tapi nasi berbumbu bisa jadi pilihan yang lebih spesial. Coba nasi gurih, nasi kebuli, nasi liwet atau nasi uduk yang kaya akan rempah, arom, dan rasa.
Nasi ini juga bisa dipadukan dengan lauk berbumbu seperti sambal goreng ati atau ayam suwir pedas. Dengan tambahan lauk yang kaya protein, seperti sate ayam atau telur rebus, menu berbuka puasa ini akan lebih bergizi dan mengenyangkan.
3. Rekomendasi menu bukber dengan olahan ayam yang cepat disajikan
Selain ayam goreng, ada banyak olahan ayam lain yang bisa Anda coba, seperti ayam suwir pedas, ayam kecap, atau ayam bakar madu. Semua bisa disiapkan dengan cepat dengan rasanya yang tetap lezat!
Menu berbuka puasa ini juga mengandung protein dan lemak sehat yang baik untuk tubuh. Jika ingin variasi lain, cobalah ayam panggang dengan bumbu lada hitam atau soto ayam yang kaya rempah dan cocok untuk menghangatkan tubuh setelah seharian menahan lapar dan dahaga.
Baca juga : Anti ribet! 10 menu buka puasa saat sibuk
Hidangan manis yang menyegarkan untuk berbuka puasa
Berbuka puasa menjadi kurang lengkap jika tidak ada menu hidangan manis sebagai pencuci mulut atau takjil, berikut ini beberapa rekomendasi hidangan manis dari Kami yang bisa Anda coba:
1. Minuman berbuka yang segar dengan rasa manis alami
Untuk melegakan tenggorokan, minuman segar seperti es kelapa muda, es jeruk, atau es teh manis bisa jadi pilihan terbaik. Manisnya alami dan membuat tubuh lebih bugar! Ditambah dengan potongan buah segar, minuman ini juga kaya akan serat dan vitamin.
Anda juga bisa mencoba membuat Infused Water. Infused Water adalah air putih yang diberi potongan buah atau sayuran yang kaya akan manfaat. Anda bisa membuatnya dengan menggunakan buah lemon, daun mint, buah semangka, atau lainnya untuk memberikan sensasi kesegaran yang lebih alami.
2. Pilihan dessert simpel untuk melengkapi buka puasa
Tak lengkap rasanya berbuka tanpa hidangan penutup. Anda bisa coba puding coklat, kolak pisang, atau es buah yang segar dan mudah dibuat.
Makanan ini cocok untuk berbuka puasa karena mengandung gula alami dari buah-buahan yang membantu mengembalikan energi setelah berpuasa seharian.
Jika ingin variasi lain, Anda bisa membuat yogurt dengan topping buah-buahan segar dan granola yang kaya serat.
Baca juga : Hidangan manis IKEA, pilihan pas untuk berbuka setelah seharian berpuasa
Inspirasi menu bukber IKEA yang simpel dengan sentuhan modern