Tiga generasi tinggal bersama, yang masing-masing memiliki aktivitas dan hobi berbeda. Perbedaan kebutuhan membuat rumah ini terlihat tidak teratur karena banyaknya barang yang diletakkan seadanya. Mereka membutuhkan ruang bersama yang terorganisir untuk melakukan kegiatan dengan lebih nyaman.
Denah rumah saat ini tidak memiliki pembagian ruang yang khusus. Dengan luas area yang ada, kami ingin memanfaatkannya dengan membaginya menjadi empat dedicated area agar ruangan ini menjadi lebih rapi dan tertata, serta nyaman untuk tiap anggota keluarga ini melakukan aktivitasnya masing-masing.
Area ini berfungsi sebagai tempat transisi; untuk bersiap ketika akan keluar rumah, penyimpanan barang, serta menjadi area dekontaminasi setelah kembali dari luar rumah. Penggunaan rak dan gantungan berfungsi sebagai tempat menggantung pakaian dan peralatan disinfektan. Tempat sepatu ini sebaguna dan dapat menjadi tempat duduk ketika memakai atau melepas sepatu dengan tambahan bantalan. Juga dilengkapi dengan rak dan kotak penyimpananan untuk barang-barang kecil serta dekorasi.
Ruang keluarga di rumah ini adalah tempat berkumpul dan bersosialisasi, juga area yang aman bagi sang cucu untuk bermain. Kami menggunakan tempat penyimpanan modular yang fleksibel, mampu menyimpan banyak barang dengan rapi sekaligus menjadi tempat untuk memajang dekorasi. Untuk tempat duduk, kami memilih sofa modular yang memiliki tempat penyimpanan dibagian bawahnya. Mainan anak bisa disimpan di kotak penyimpanan beroda yang aman dan mudah dipindahkan.
Ruang makan dengan meja yang mudah dipanjangkan dan muat untuk semua anggota keluarga. Dengan menggunakan kursi makan anak yang aman sehingga sang cucu juga dapat ikut makan bersama di meja makan. Area di bawah tangga dimanfaatkan sebagai ruang kerja dengan menggunakan meja dan kursi ergonomis yang akan membuat bekerja terasa lebih nyaman, serta dilengkapi rak dinding sebagai tempat penyimpanan.
Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke nomor handphone Anda
Tidak menerima OTP?
Mengirim ulang OTP dalam seconds