Rumah untuk keluarga besar

Rumah ini dirancang agar cocok untuk setiap anggota keluarga. Nuansa yang lebih gelap memberi kesan elegan sementara warna merah dan biru yang lebih gelap membuat ruang terlihat modern dan menarik. Perpaduan material seperti kaca, kain, dan kayu membuatnya tampil beda dan berani.

Ruang untuk kumpul bersama

Daya tarik utama dari ruang tamu ini adalah sofa kulit yang nyaman untuk menikmati waktu berkualitas. Sofa berbentuk L memungkinkan banyak orang berkumpul tanpa membuat ruangan terlihat penuh.
Created with Raphaël 2.3.0

Dapur elegan bernuansa gelap

Dapur menggunakan lapisan matte untuk pantulan cahaya yang halus. Sebagian besar area dapur tertutup warna hitam, penggunaan meja dapur dari kayu menghidupkan area memasak.
Created with Raphaël 2.3.0

Privasi di kamar mandi bersama

Kamar mandi bersama menggunakan penyimpanan tertutup untuk membantu anggota keluarga menyimpan barang priibadi mereka. Kamar mandi ini juga memisahkan area wastafel, kloset dan shower untuk menjaga ruangan selalu rapi.

Ruang makan yang dibuat dari beragam material

Ruang makan menggabungkan semua jenis material yang berbeda, menciptakan pengalaman bersantap yang menyenangkan setiap saat.
Created with Raphaël 2.3.0

Saat setiap inci ruang sangat berharga

Kamar tidur ini memaksimalkan semua ruang yang tersisa untuk menjadi area fungsional. Area sudut di dekat lemari diubah menjadi tempat kerja pribadi.
Created with Raphaël 2.3.0

Kamar tidur yang luas dan nyaman

Kamar tidur utama terlihat nyaman dan rapi dengan penyimpanan tertutup yang elegan. Solusi penyimpanan dinding membuat ruang terasa lebih luas.
kitchen

Sederhana namun elegan

Kamar mandi dengan warna monoton melengkapi suasana sekitarnya. Penyimpanan tertutup digunakan untuk tampilan yang lebih bersih dan membantu penghuni rumah menata barangnya.
Created with Raphaël 2.3.0

Kamar tidur modern dengan detail yang menyenangkan

Kamar tidur kedua di apartemen ini menggunakan furnitur sederhana dan hangat untuk nuansa yang nyaman. Sentuhan pola geometris hitam putih sebagai detail juga menghadirkan sentuhan muda yang ceria.
Created with Raphaël 2.3.0

Kamar tidur modern dengan detail yang menyenangkan

Kamar tidur kedua di apartemen ini menggunakan furnitur sederhana dan hangat untuk nuansa yang nyaman. Sentuhan pola geometris hitam putih sebagai detail juga menghadirkan sentuhan muda yang ceria.
Desainer interior kami siap membantu

Butuh bantuan untuk mewujudkan desain ruang ini di apartemen Anda? Buat janji temu dengan salah satu ahli desain interior kami.

Lihat halaman Layanan desain interior

cross