Selain makanan yang lezat dan menggugah selera, jangan lupa untuk menyajikan beragam minuman segar dan hangat, seperti es buah, teh herbal, kopi, hingga minuman cokelat. Sajikan juga dengan beberapa pilihan
topping seperti parutan cokelat,
whipped cream, maupun marshmallow untuk memberikan tambahan cita rasa yang unik dan menarik. Manfaatkan gelas POKAL dan cangkir beserta tatakan 365+ dari IKEA untuk menyajikan beragam sajian minuman yang menyegarkan dan menghangatkan saat momen malam tahun baru.
Bersihkan peralatan makan dan minum dengan kepraktisan
Setelah melewati perayaan malam tahun baru dengan beragam sajian makanan dan minuman yang lezat dan menggugah selera, waktunya membersihkan semua peralatan makan dan minum. Jadikan kegiatan ini menjadi lebih praktis dengan
Bak cuci piring stainless dari IKEA. Bak cuci piring dirancang dengan beberapa
layer penyimpanan terbuka ini akan memudahkan Anda untuk mencuci dan menyimpan peralatan makan dan minum dalam satu tempat saja. Rangkanya terbuat dari baja tahan karat, Bak Cuci Piring Stainless GRILLSKAR memiliki daya tahan yang kuat.