Anti ribet! 10 menu buka puasa saat sibuk

Mau buat menu buka puasa tapi rasanya tidak punya waktu untuk memasak sendiri di rumah? Tenang saja. Ini bukan masalah yang waktu. Ini hanya masalah bagaimana Anda memilih menu makanan apa yang mudah untuk dimasak. Karena ada lho menu istimewa Bulan Ramadhan yang bisa dengan sangat mudah dimasak. Anda tidak butuh waktu terlalu lama untuk memasak dan menyiapkan sendiri di rumah.

Yang pasti, Anda harus jadikan bulan Ramadhan ini bulan yang spesial. Anda bisa menyiapkan menu berbuka spesial sendiri untuk anggota keluarga. Atau bahkan Anda juga bisa undang saudara dan kerabat untuk datang berbuka bersama. Nuansanya semakin bertambah spesial, bukan?
 

10 Menu buka puasa simpel yang mudah dibuat sendiri

Berikut ini 10 menu berbuka puasa yang mudah sekali untuk Anda masak sendiri di rumah. 
 

1. Kangkung bumbu rujak

Kangkung merupakan sayuran yang dijual dengan harga yang relatif murah. Jauh lebih murah dibandingkan dengan sayuran lainnya seperti wortel atau brokoli. Namun, siapa sangka jika sayuran murah meriah ini bisa disulap menjadi hidangan menu buka puasa yang sangat istimewa. Namanya kangkung bumbu rujak.
 
Cara membuatnya pun sangat mudah. Anda hanya perlu membuat dulu bumbu rujak. Bahan-bahannya sebagai berikut:
  1. Cabai
  2. Gula merah
  3. Asam jawa
  4. Garam
  5. Terasi
  6. Bawang putih
Haluskan bahan-bahan tersebut sehingga menjadi bumbu rujak. Sisihkan lalu siapkan kangkung.
 
Kangkung yang sudah Anda bersihkan silakan masak ke dalam air mendidih. Tambahkan sedikit garam. Jika sudah mulai sedikit layu, masukkan bumbu rujak ke dalamnya. Aduk hingga merata. Dan cek rasa. Jika dirasakan sudah lezat, kangkung bumbu rujak siap dihidangkan. Anda bisa menggunakan mangkuk saji dari IKEA agar menu berbuka puasa ini terlihat begitu istimewa.

2. Ayam kecap mentega

Suka makan daging ayam? Saatnya mengkonsumsi daging ayam dalam bentuk menu yang beda. Namanya ayam kecap mentega.
 
Cara memasaknya cukup mudah. Pertama-tama siapkan daging ayam yang sudah dipotong kecil-kecil. Lalu, siapkan wajan untuk memasak. Sangat direkomendasikan untuk menggunakan wajan penggorengan  dari IKEA yang anti lengket. Masukkan mentega ke dalam wajan dan biarkan sampai meleleh.
Setelah itu, masukkan bumbu-bumbunya, seperti bawang putih yang sudah diiris kecil-kecil dan sedikit jahe. Tumis sebentar hingga jahenya terlihat layu. Baru kemudian Anda bisa memasukkan ayam ke dalam wajan. Aduk hingga merata dan masak sampai ayam berwarna kecokelatan.
 
Tambahkan sedikit air, kecap manis, garam, gula, dan minyak wijen. Aduk sampai merata. Jika ayam terlihat sudah matang, masakan siap disajikan sebagai menu buka puasa istimewa untuk keluarga.

3. Nasi merah gurih

Mungkin selama Anda terbiasa mengkonsumsi nasi putih. Mau coba nasi merah? Ini tak kalah lezat lho jika Anda bisa memasaknya dengan tepat. Menu buka puasa nanti bisa berupa nasi merah gurih.
 
Yang perlu Anda lakukan adalah menyiapkan bahan-bahannya, yaitu berat merah, beras biasa, daun pandan, daun salam, dan kaldu ayam sekitar 200 ml. Lalu, masukkan semua bahan tersebut ke dalam rice cooker. Anda bisa menggunakan rice cooker. Menu buka puasa ini sudah gurih sehingga Anda hanya perlu menyiapkan lauknya seperti tempe goreng, telur goreng, dan kerupuk.

4. Tahu tempe bakar pedas manis

Biasanya, tahu dan tempe itu dimasak dengan cara digoreng. Kali ini, Anda bisa mencoba cara memasak tahu tempe yang beda, yaitu dengan cara dibakar.
 
Ada dua bumbu yang perlu disiapkan. Yang pertama adalah bumbu yang harus dihaluskan yang terdiri dari bawang putih, ketumbar, dan garam. Haluskan lalu bumbui ke tempe dan tahu. Ungkep hingga satu malam.
 
Yang kedua adalah bumbu oles saat membakar tempe dan tahu. Ini terdiri dari bawang putih dan bawang merah yang diiris halus, kecap manis, minyak kelapa, dan cabai.
Setelah tempe dan tahu diungkep hingga 1 malam, keluarkan. Hidupkan kompor untuk proses membakar. Anda bisa menggunakan kompor tanam estetik dari IKEA. Siapkan juga alat untuk membakar. Lumuri tahu dan tempe dengan bumbu oles kemudian bakar di atas kompor yang sudah disiapkan. Sambil dibakar, tempe dan tahu juga sedikit-sedikit diolesi dengan bumbu oles. Bakar hingga warnanya kehitam-hitaman. Tempe tahu bakar pedas manis siap disajikan sebagai menu buka puasa istimewa.

5. Sop ayam

Kalau nuansanya sedang dingin karena hujan, paling enak menyantap menu berbuka puasa yang hangat. Kenapa tidak membuat sup ayam saja?
 
Pertama-tama, kamu perlu siapkan ayam. Rebus ayam hingga matang. Masukkan jahe yang sudah digeprek ke dalam rebusan tersebut. Langkah berikutnya adalah membuat bumbu sop dari beberapa bahan yang harus dihaluskan seperti bawang putih, bawang merah, jahe, dan sedikit garam. Setelah bumbu dihaluskan, masukkan dengan menambahkan kaldu dan sedikit merica.
Agar lebih bergizi dan nikmati, potong-potong beberapa sayuran seperti tomat, wortel, dan kembang kol. Masak hingga semuanya matang. Sajikan menu buka puasa ini ke dalam mangkuk dari bahan tembikar dari IKEA.

6. Cumi sambal hijau

Anda suka seafood? Jika ya, cumi sambal hijau ini bisa Anda jadikan menu berbuka puasa nanti.

Proses memasaknya juga mudah dan tidak butuh waktu lama. Pertama, siapkan cumi. Bersihkan lalu potong sesuai dengan selera. Setelah itu, tumis bumbu yang dibutuhkan seperti bawang putih, bawang merah, dan bawang bombay yang sudah diiris tipis-tipis. Tambahkan juga cabai hijau yang sudah diiris serong, sereh yang sudah digeprek, jahe, dan tomat. Kasih sedikit garap.
 
Berikutnya, masukkan cumi yang sudah Anda bersihkan. Aduk hingga merata. Tambahan sedikit air lalu diamkan hingga cumi benar-benar matang. Anda juga bisa tambahkan tempe yang diiris dadu agar tidak monoton berupa cumi saja.
Sajikan di atas piring cantik dari bahan kaca tempered opal dari IKEA. Anda dengan keluarga bisa mengkonsumsi menu buka puasa ini dengan nasi panas dan kerupuk. Pasti nikmat.

7. Tumis wortel dan buncis

Mau menu berbuka yang lebih sederhana lagi cara pembuatannya? Ini dia jawabannya. Tumis wortel dan buncis. Bahkan, untuk Anda yang tidak begitu bisa memasak, bisa dipastikan Anda bakal bisa membuat menu yang satu ini.
Pertama-tama, Anda perlu menyiapkan wortel dan buncis. Bersihkan dan lalu potong kecil-kecil. Selanjutnya, siapkan bumbu yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, dan cabai merah. Potong kecil-kecil sesuai dengan keinginan.
 
Hidupkan kompor dan siapkan wajan penggorengan. Gunakan wajan dan spatula anti lengket dari IKEA. Anda bisa memakai wajan dan spatula. Tumis bumbu yang sudah diiris sampai harum kemudian masukkan buncis dan wortel ke dalam wajan. Oseng sampai matang. Tambahkan sedikit air, garam, dan kecap manis. Tunggu hingga airnya berkurang. Jika sudah matang, angkat dan sajikan di atas piring. Tambahkan bawang goreng diatasnya agar tampilan lebih cantik dan rasanya lebih gurih.

8. Sayur bening

Dari makanan di atas, mungkin sayur bening menjadi menu yang paling mudah dibuat. Cukup siapkan sayuran yang paling disukai. Biasanya, yang dipilih adalah bayam dan jagung manis.
Cukup siapkan panci yang sudah diisi air. Rebus sebentar. Setelah air mendidih, masukkan bayam dan jagung manis ke dalam panci. Masukkan bawang putih dan bawang merah yang sudah diiris tipis. Tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa. Tunggu hingga jagung matang. Sajikan selagi hangat. Agar kehangatannya tahan lama, gunakan mangkuk saji dari IKEA.

9. Terong balado

Anda suka masakan yang pedas? Terong balado bisa Anda jadikan menu buka puasa nanti.

Caranya mudah. Siapkan terong yang sudah dibersihkan lalu potong kecil-kecil sesuai dengan keinginan. Selanjutnya, buat sambalnya yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, dan tomat. Goreng sebentar lalu haluskan semuanya dengan menggunakan blender.
Langkah berikutnya, goreng sambal di wajan anti lengket. Lalu, masukkan terong ke dalam wajan. Tambahkan sedikit air, garam, dan gula. Aduk hingga merata dan terong matang. Sajikan dengan menggunakan nasi putih yang hangat.

10. Ayam lada hitam

Menu buka puasa yang satu ini juga tak kalah lezat dan sangat mudah dibuat. Yang Anda perlukan adalah daging ayam yang sudah dibersihkan dan dipotong dengan ukuran sesuai keinginan. Bumbui dengan merica, bawang putih yang sudah diparut, lalu garam. Diamkan hingga kurang lebih 20 menit.

Setelah itu, ambil daging ayam dan celupkan ke putih telur yang sudah dicampur dengan tepung maizena. Goreng sebentar hingga berwarna kuning. Sebaiknya, gunakan kompor dengan api biru seperti kompor tanam dari IKEA. Angkat dan tiriskan. Setelah itu, wajan bisa digunakan untuk memasak bumbu yang terdiri dari bawang putih dan bawang Bombay yang diiris. 
Tumis hingga harum. Masukkan saus tiram dan saus tomat ke dalam wajan. Setelah itu, silakan masukkan ayam dan aduk hingga bumbu rata. Tambahkan lada hitam ke dalamnya. Tes rasanya. Jika sudah ok, silakan angkat dan sajikan.

Itulah beberapa pilihan menu buka puasa yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Apa pun itu, jika Anda buat sendiri di rumah, masakan itu akan menjadi sangat istimewa. Beda dengan makanan yang Anda beli dari luar.

Back to top
cross